Apa yang Disebut dengan Renaisans
Tahun 1500-an adalah periode ketika Eropa berubah dengan cepat, menandai awal dari sejarah modern. Sebelum periode ini sebagian besar pengetahuan dikendalikan oleh gereja, dan orang tidak diizinkan mempertanyakan ajaran gereja yang telah ditetapkan. Seni biasanya didasarkan pada subjek religius, dan pada umumnya orang berpendidikan dilatih untuk menjadi imam atau pendeta.
Selama masa Renaisans, banyak orang berpendidikan tinggi pindah ke Eropa dari Kerjaan Byzantium yang sedang runtuh. Mereka membawa pengetahuan dan dokumen bersama dengan mereka yang menimbulkan ketertarikan besar mengenai Yunani dan Romawi kuno, yang kontribusinya pada peradaban telah banyak dilupakan. Seni yang telah hilang seperti mencetak patung perunggu dihidupkan kembali. Pengetahuan dan seni yang berkembang ini sekarang dikenal sebagai Renaisans.
0 Response to "Apa yang Disebut dengan Renaisans"
Post a Comment