-->

Apa yang Disebut dengan Efek Doppler

Kamu akan merasakan bahwa ketika ada mobil yang bergerak dengan cepat ke arahmu, bunyi dari mesinnya terdengar lebih tinggi, kemudian menjadi lebih rendah setelah mobil itu lewat. Keadaan ini disebut dengan efek Doppler. Apa yang terjadi adalah bahwa ketika mobil mendekat, frekuensi bunyi dari mesinnya meningkat karena panjang gelombang bunyi berkurang. Setiap gelombang bunyi berikutnya sedikit lebih pendek ketika mobil bergerak mendekat.
Apa yang Disebut dengan Efek Doppler
Kemudian ketika mobil bergerak menjauh, proses yang terjadi kebalikannya; frekuensi berkurang sementara panjang gelombang bunyi ini menjadi lebih panjang. Kamu tidak akan merasakan efek Doppler bila sebuah pesawat terbang supersonik lewat, karena kamu tidak dapat mendengar bunyi pesawat sampai pesawat itu sudah lewat dan terbang menjauh.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Apa yang Disebut dengan Efek Doppler"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel